Pertanian
Peternakan
Luhur Farm
Peternakan kambing merupakan usaha ternak yang banyak dipelihara oleh penduduk pedesaan karena pemeliharaannya lebih mudah. Peternakan kambingtidak memerlukan perawatan yang neko-neko, usaha ini sudah banyak digeluti oleh petani atau warga desa bahkan sudah ada puluhan tahun sebelumnya namun belum ada yang menjadikan usaha ini sebagai penghasilan pokok. Dalam pengolaannya para warga desa masih menggunakan sistem tradisional, ini pun bagi mereka sudah sangat membantu dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Dalam upayanya perternakan LUHUR memelihara kambing dengan cara yang sedikit berbeda dari warga sekitar seperti membuat pakan fermentasi agar dapat meminimalisir dalam mencari rumput, cek kesehatan dan kebersihan kandang pada kambing secara berkala agar kesehatan kambing tetap terjaga.
Dusun Tunjungsari RT16 RW 04
KABUPATEN MALANG, JAWA TIMUR